5 Cara Mudah Mencegah Stretch Mark Saat Hamil

Doodle.co.id – Stretch mark kerap dipandang sebagai pengganggu penampilan. Guratan yang muncul pada kulit ini sering ditemui pada wanita hamil. Kendati stretch mark merupakan permasalahan umum dialami wanita hamil, namun, tak sedikit wanita yang akhirnya menjadi tidak percaya diri karena hal ini, karena stretch mark dirasa mengganggu penampilan.

Sebenarnya apa itu stretch mark? Stretch mark adalah guratan berupa garis-garis tipis yang muncul pada permukaan kulit. Stretch mark terbentuk akibat kulit yang meregang sampai maksimal dan mengakibatkan jaringan elastis di bawahnya robek. Nah, robekan inilah yang memunculkan guratan-guratan gelap pada kulit. 

Stretch mark mudah muncul saat kehamilan. Ini karena, saat kehamilan, kulit akan meregang seiring dengan pertambahan berat badan. Guratan-guratan ini biasanya berwarna merah atau ungu yang membekas seperti guratan karena kulit telah meregang. Lama-kelamaan warna ini berubah jadi gelap atau kelabu.

Stretch mark biasanya muncul di bagian paha, perut, payudara, bokong, lengan atas, dan bahu. Permasalahan ini umumnya tidak berbahaya dan bisa sembuh dengan sendirinya. Namun, jika Mums ingin terhindar dari gangguan stretch mark, ada beberapa upaya untuk mencegahnya, apa saja? Berikut ini 5 Cara Mudah Mencegah Stretch Mark Saat Hamil.

Terkait: Mums, Ini Lho 5 Pilihan Olahraga yang Aman Untuk Ibu Hamil

Deterjen Bayi : Tips dan Cara Memilihnya Moms !

Benarkah, Gangguan Hormonal dan Sperma Jadi Salah Satu Faktor Infertilitas ?

Menjaga Kelembapan Kulit

Mums bisa menggunakan pelembap atau minyak khusus untuk menjaga kelembapan kulit. Oleskan pelembap secara teratur pada tubuh untuk menjaga elastisitias kulit. Gunakan krim pelembap minimal 2 kali sehari, terutama sebelum stretch mark muncul. Upaya ini bisa mengurangi risiko munculnya stretch mark saat hamil.

Mums bisa mendapatkan pelembap khusus ibu hamil di apotek atau tanyakan langsung pada dokter saat pemeriksaan kehamilan. 

Cukupi Kebutuhan Vitamin D

Selama masa kehamilan, usahakan untuk selalu mencukupi kebutuhan vitamin D ya, Mums. Selain bermanfaat bagi tubuh dan janin, kecukupan vitamin D juga dapat menekan risiko stretch mark.

Menjaga Berat Badan

Usahakan untuk tetap menjaga berat badan ideal saat hamil, Mums. Paling tidak, Mums perlu mengatur agar penambahan berat badan terjadi secara perlahan. Dengan begitu, kulit mampu meluas dan menyesuaikan kondisinya dengan penambahan massa tubuh. Kondisi ini bisa menekan risiko munculnya stretch mark.

Penuhi Kebutuhan Cairan Tubuh

Saat hamil penting bagi Mums untuk selalu memenuhi kebutuhan cairan tubuh. Konsumsi air putih dalam jumlah cukup agar kulit tetap terhidrasi. Kondisi ini akan meningkatkan elastisitas kulit sehingga bisa mengurangi risiko timbulnya stretch mark. 

Terapkan Pola Makan Sehat

Menerapkan pola makan sehat sangat dianjurkan bagi wanita hamil. Mums disarankan mengonsumsi makanan bergizi untuk menjaga kesehatan serta elastisitas kulit. Konsumsilah buah-buahan dan sayuran yang banyak mengandung vitamin C, E, dan seng.

Terkait: Tips Perawatan Tubuh Setelah Melahirkan

Mums, Tahu Ga Sih Kapan Boleh Hamil Lagi setelah Keguguran?

Itu dia beberapa cara yang bisa Mums lakukan untuk mencegah munculnya stretch mark di masa kehamilan. Lakukanlah sedini mungkin agar peluang timbulnya permasalahan tersebut bisa diminimalisasi.  

Baca juga : Catat Mums, 5 Keluhan Umum yang Sering Dialami Ibu Hamil !
Mums, Tahukah Penyebab dan Cara Ampuh Mengatasi Perut Kembung Pada Bayi ?

30 Nama Bayi Perempuan Yang Artinya Cerdas

Untuk moms yang ingin tahu detail produk minyak telon doodle bisa klik dibawah ini

Temukan Produk Doodle Exclusive Baby Care di Official marketplace kami

     

@ 2021 Doodle | Terdaftar pada Direktorat Jendral Kekayaan Intelektual Republik Indonesia
© 2021 Doodle | Terdaftar pada Direktorat Jendral Kekayaan Intelektual Republik Indonesia.
                                                           Privacy Policy     Syarat dan Ketentuan  Cookie