Doodle.co.id – Berbeda dengan orang dewasa, beberapa hal penting saat menjemur bayi wajib diperhatikan, moms
Sinar matahari pagi mengandung vitamin D yang baik untuk tubuh. Selain untuk orang dewasa, berjemur juga baik untuk anak dan lansia. Kalau untuk si baby gimana nih, moms? Seringkali, di lingkungan sekitar banyak orangtua yang menjemur baby sembari mengajak jalan-jalan.
Sebetulnya boleh gak sih moms mengajak si kecil dengan usia kurang dari enam bulan untuk berjemur? Hal-hal apa aja yang perlu diperhatikan agar baby tetap aman?
Daftar Isi
6 Cara Menjemur Bayi Yang Aman
Perhatikan Durasi Menjemur Bayi
Menurut Ikatan Dokter Anak Indonesia, durasi menjemur bayi yang ideal maksimal 30 menit. Jadi, moms bisa menjemur bayi dikisaran waktu 15-30 menit. Waktu menjemur bayi yang ideal di bawah pukul sepuluh pagi. Hal ini dikarenakan paparan sinar UV dalam tidak berada di posisi puncak dalam rentang waktu tersebut.
Perlukah Tabir Surya Untuk Bayi?
Saat menjemur bayi, sebagai orangtua tentu khawatir ya moms, tentang kondisi kulit bayi. Saat bayi berusia di bawah enam bulan, penggunaan tabir surya tidak diperbolehkan. Hal ini dikarenakan kulit bayi masih lembut dan sensitif dan mudah iritasi maupun terbakar.
Selanjutnya, Pastikan Bayi Memakai Baju yang Aman
Meski bayi tidak memakai tabir surya, mengenakan bayi pakaian panjang akan melindunginya dari sinar UV. Jadi pilih pakaian bayi berlengan panjang saat mengajak bayi keluar. Pilih bahan pakaian yang lembut dan mudah menyerap keringat.
Menggunakan Stroller dan Penutup
Bagian tubuh yang tidak diperbolehkan terpapar sinar matahari secara langsung adalah mata. Lindungi area kepala bayi dengan penutup atau tudung topi bayi.
Untuk melindungi bayi, bisa menempatkan bayi pada kereta dorong atau stroller. Atau bisa juga moms berlindung di tempat sejuk untuk berteduh dari paparan sinar UV. Misalnya saja berteduh di bawah bayangan pohon atau tepi rumah.
Perhatikan Perubahan Kulit Atau Reaksi Pada Bayi
Jika bayi mengalami kemerahan, sensasi panas atau terbakar, atau bayi menjadi rewel, segera konsultasikan kepada dokter.
Pastikan Bayi Tetap Terhidrasi
Pada umumnya, bayi akan merasa haus setelah berjemur, moms. Sembari berjemur, jangan lewatkan untuk selalu membawa stok ASI untuk bayi. Bisa juga membawa tempat penyimpanan ASI yang fleksibel agar kualitas ASI tetap terjaga.
Kesimpulan
Dengan perlakuan yang tepat, menjemur bayi akan aman dan terasa manfaatnya. Bahkan, terapi menjemur bayi juga dilakukan untuk bayi dengan kondisi ‘bayi kuning’ untuk memecah kadar bilirubin, moms. Persiapkan dulu hal-hal yang diperlukan, yuk.
Tema Artikel:
Artikel Lainnya:
Moms Wajib Tahu, Ini Cara Tepat Menjemur Bayi yang Aman
Waktu yang Tepat untuk Menjemur Bayi, Jam Berapa Idealnya Moms?
Cara Tepat dan Manfaat Menjemur Bayi
Sampai Usia Berapa Bayi Dijemur?
Untuk moms yang ingin tahu detail produk doodle baby lotion bisa klik dibawah ini
Temukan Produk Doodle Exclusive Baby Care di Official marketplace kami