Doodle.co.id – Moms, pernah dengar beragam manfaat minyak kayu putih untuk kesehatan? Minyak ini, terutama jenis cajuputi oil, telah lama menjadi andalan khas tradisional bagi keluarga di Indonesia. Khasiatnya meliputi mengatasi perut kembung, masuk angin, sakit kepala, flu, batuk, hingga hidung tersumbat. Yuk, kita kenali lebih dalam tentang manfaat minyak kayu putih untuk kesehatan sehari-hari.

Daftar Isi
Asal Usul Minyak Kayu Putih
Minyak kayu putih jenis cajuputi oil dihasilkan melalui penyulingan daun dan ranting pohon kayu putih yang tumbuh subur di daerah tropis seperti Australia dan Asia Tenggara. Proses ini menghasilkan minyak atsiri yang sering digunakan untuk pengobatan. Namun, Moms perlu tahu bahwa minyak ini harus dicampur dengan minyak pembawa, seperti minyak kelapa, agar lebih aman digunakan langsung pada kulit. Untungnya, produk minyak kayu putih di Indonesia biasanya sudah diformulasikan sedemikian rupa sehingga aman untuk pemakaian topikal.
Khasiat Utama Minyak Kayu Putih
Tahukah Moms bahwa minyak kayu putih memiliki berbagai manfaat kesehatan. Sebagai antiseptik, minyak ini efektif mencegah infeksi pada luka ringan dan goresan. Selain itu, sifat antibakteri, antijamur, dan antivirusnya membantu mengatasi masalah kulit seperti jerawat dan psoriasis. Kandungan anti-radangnya juga menjadikannya pilihan alami untuk meredakan nyeri sendi dan beberapa masalah kesehatan lainnya.
1 . Mengatasi Hidung Tersumbat
Dengan aroma segar yang khas, minyak kayu putih mampu mengatasi hidung tersumbat akibat flu dan pilek. Minyak ini juga meredakan batuk, perut kembung, dan gatal akibat gigitan serangga. Tidak hanya itu, sifatnya yang menenangkan efektif untuk mengatasi mual, pusing, hingga mabuk perjalanan. Kehangatan yang diberikan minyak ini dapat meringankan nyeri otot dan sendi, sehingga sering digunakan untuk pijat relaksasi.
2. Efektif Mengatasi Kembung dan Masuk Angin
Minyak kayu putih dikenal sangat ampuh mengatasi gejala masuk angin seperti perut kembung. Kehangatannya memberikan rasa nyaman pada perut dan membantu tubuh lebih rileks. Saat cuaca dingin, minyak ini menjadi andalan banyak keluarga untuk menjaga kesehatan dan memberikan kehangatan yang menenangkan.
3. Membantu Masalah Pernapasan
Aroma kuat minyak kayu putih membuatnya efektif untuk mengatasi masalah pernapasan. Minyak ini dapat membantu meredakan hidung tersumbat akibat pilek, sinus, hingga sesak napas. Ketika dikombinasikan dengan irisan bawang merah, minyak ini juga mampu menurunkan demam secara alami. Moms bisa mengandalkan minyak kayu putih sebagai solusi sederhana namun efektif untuk menjaga kesehatan pernapasan keluarga.
Komposisi Minyak Kayu Putih Plus Bawang Merah Doodle
Minyak kayu putih yang dipadukan dengan bawang merah telah lama dikenal akan khasiatnya dalam mengatasi batuk, pilek, dan gejala flu serta perut kembung. Kini, Doodle menghadirkan produk terbaru yang menggabungkan keduanya dalam 1 botol. Termasuk dengan tambahan lavender oil yang memiliki khasiat menenangkan serta membuat tidur lebih nyenyak. Doodle Minyak Kayu Putih Plus Bawang Merah juga memiliki aroma yang segar, sehingga tidak menusuk di hidung maupun mata si kecil. Dengan inovasi ini, Moms bisa mengatasi gejala sakit si kecil tanpa perlu repot mengiris bawang merah. Komposisi antara shallot oil, cajuputi oil, dan lavender oil yang pas, tidak akan membuat kulit si kecil iritasi.
Dengan berbagai manfaat yang dimilikinya, Doodle Minyak Kayu Putih Plus Bawang Merah menjadi salah satu minyak esensial yang wajib dimiliki di rumah. Tidak hanya memberikan perlindungan terhadap berbagai masalah kesehatan, tetapi juga menjadi solusi alami yang praktis dan aman. Pastikan Moms selalu memiliki oodle Minyak Kayu Putih Plus Bawang Merah di rumah untuk menjaga kesehatan buah hati. Klik link di bawah ini untuk informasi selengkapnya.
Temukan Produk Doodle Exclusive Baby Care di Official marketplace kami