Memandikan Bayi Tanpa Bak Mandi, Emang Bisa?

Doodle.co.id – Memandikan bayi umumnya dilakukan di dalam bak mandi. Namun pada kondisi-kondisi tertentu, seperti saat bayi sedang tidak enak badan, memandikan bayi di dalam bak mandi bisa menjadi hal yang merepotkan.

Tapi Mums tak perlu khawatir. Bidan Lita Alen dari LA Mom and Care Jakarta Pusat mengatakan, bayi baru lahir bisa dimandikan tanpa menggunakan bak bayi. Ia menuturkan, bagi Mums dan Paps yang masih ragu atau takut memandikan buah hatinya, Mums dan Paps bisa menggunakan perlak.

Memandikan Bayi Tanpa Bak Mandi, Emang Bisa?

Memandikan Bayi Tanpa Bak Mandi, Emang Bisa

Perlak, selain berfungsi sebagai alas tidur bayi, bisa juga dipakai sebagai alas mandi, khususnya bagi bayi baru lahir atau ketika bayi sedang sakit. Dengan perlak, Mums bisa mengusap tubuh bayi dengan sabun dan air tanpa mengguyur tubuhnya langsung dengan air.

“Pertama adalah kita memandikan bayi di perlak. Jadi menyabuninya jangan di dalam bak air, karena itu bikin tambah licin,” kata Lita melalui Live Instagram bersama Doodle Exclusive Baby Care.

Oleh karena itu, Lita mengingatkan agar orang tua tidak lupa untuk memberikan sabun ke tubuh bayi. Menurutnya, Mums bisa menyabuni tubuh bayi dari atas perlak, kemudian bilas tubuh Si Kecil menggunakan washlap.

Untuk memandikan bayi baru lahir dengan lebih nyaman, Mums bisa menggunakann Doodle Baby Gentle Wash, sabun mandi khusus bayi tanpa busa yang dapat dipakai untuk mandi biasa atau hanya diusap dengan tisu basah. Dengan demikian, sabun mandi bayi Doodle ini dapat digunakan di mana saja dan kapan saja, baik saat dalam perjalanan, ketika bayi sedang sakit, dan lainnya.

Doodle Baby Gentle Wash merupakan inovasi baru dari Doodle Exclusive Baby Care yang bisa dipakai untuk membersihkan tubuh bayi baru lahir (newborn), karena dilengkapi dengan pH 5,5 yang sesuai dengan tingkat keasaman kulit bayi.

Formula milk extract-nya mampu melembutkan serta melembapkan kulit buah hati dengan aroma sweet green tea yang menyegarkan.

Manfaat Memandikan Bayi, Lebih dari Sekadar Membersihkan Tubuh

Memandikan bayi diketahui bermanfaat untuk membersihkan tubuhya. Namun lebih dari itu, Lita menjelaskan manfaat lain dari memandikan bayi. Menurutnya, pengalaman memandikan bayi merupakan momen berkualitas (quality time) antara orang tua atau pengasuh dengan bayi yang dapat meningkatkan hubungan (bonding) keduanya.

“Kenapa? Karena di dalam mandi banyak sekali multisensori yang kita kasih ke bayi. Kalau buat orang tua manfaatnya apa? Otomatis dengan kita ada waktu berdua dengan si bayi, kita ajak ngobrol kemudian kita gendong dia, kita sentuh dia, itu bonding kita lebih kuat dengan bayinya. Bayi kita juga merasa ‘Oh ini mama saya, ini papa saya’,” kata Lita.

Ia menjelaskan, mandi merupakan aktivitas yang mampu memberikan stimulasi kepada bayi. Pada akhirnya, kegiatan ini dapat merangsang kecerdasan kognitif dan emosional bayi.

Melalui aktivitas mandi, bayi dapat belajar. Misalnya saat ia menghirup aroma sabun yang kemudian meransang otaknya untuk mengeluarkan hormon-hormon yang dapat membuat tubuhnya menjadi rileks. Ketika bayi merasa rileks, maka emosinya dapat terjaga, tidak rewel, tidurnya pun menjadi lebih nyenyak.

“Bayi itu kan kalau misal kita mandikan otomtis kesehatan kulitnya terjaga, kemudian tidurnya jadi nyenyak kalau abis mandi. Jadi memang bagus sekali buat bayi dan juga kalau misalnya anak kita tidurnya nyenyak, orang tua juga jadi tenang dan nyenyak (tidurnya),” tutur dia.

Nah, agar manfaat dari mandi dapat diperoleh dengan maksimal, Lita mengingatkan orang tua agar tidak salah dalam memilih sabun mandi bayi.

Sabun yang digunakan haruslah tidak mengandung busa, bebas dari SLS, tidak mengandung paraben yang dapat merusak jaringan kulit. Sabun tersebut juga harus bisa digunakan untuk memandikan bayi baru lahir (newborn), tidak menyebabkan iritasi, dan kulit kering.

Memandikan bayi merupakan kegiatan yang menyenangkan. Selain membersihkan tubuhnya, mandi ternyata mampu merangsang kecerdasan bayi hingga mengontrol emosinya. Jangan lupa, saat mandi gunakan Doodle Baby Gentle Wash yang daoat dipakai dengan air maupun menggunakan tisu basah. Mandi jadi lebih mudah dan menyegarkan dengan aroma sweet green tea khas Doodle Exclusive.

@ 2021 Doodle | Terdaftar pada Direktorat Jendral Kekayaan Intelektual Republik Indonesia
© 2021 Doodle | Terdaftar pada Direktorat Jendral Kekayaan Intelektual Republik Indonesia.
                                                           Privacy Policy     Syarat dan Ketentuan  Cookie