Doodle.co.id – Apa manfaat dari minyak kayu putih? Minyak kayu putih tidak asing lagi bagi masyarakat Indonesia. Minyak ini menjadi andalan karena dikenal dapat mengatasi beragam masalah ksehatan. Mulai dari masuk angin, kembung, sakit kepala, batuk hingga melegakan hidung tersumbat. Yuk, kita pelajari lebih lanjut tentang minyak kayu putih untuk mengetahui lebih mendalam mengenai khasiatnya!
Daftar Isi
Apa itu Minyak Kayu Putih?
Pernahkah Moms dan Paps bertanya-tanya bagaimana cara membuat minyak kayu putih? Sebagai informasi, minyak yang dikenal dengan cajuputi oil ini merupakan hasil dari penyulingan daun dan juga cabang batang pohon kayu putih. Pohon kayu putih yang memiliki subtipe pohon melaluca ini, berasal dari daerah tropis di Australia dan wilayah Asia Tenggara. Cajuput oil memiliki banyak sebutan yang juga dikenal dengan nama cajuput, kajuput, melaluca cajuputi, dan minyak kayu putih. Minyak esensial ini sering dianggap sebagai anti radang yang dapat digunakan untuk pengobatan pada luka kulit yang ringan, pilek, hidung tersumbat dan lain sebagainya. Meskipun minyak kayu putih merupakan produk alami tapi juga tidak kalah dengan obat tradisional, Moms.
Sama seperti minyak yang lain, sebelum dioleskan pada kulit cajuputi oil harus diencerkan dengan minyak pembawa terlebih dahulu. Namun tak perlu khawatir Moms, pasalnya di Indonesia banyak beredar produk minyak kayu putih yang telah dicampur dengan minyak pembawa sehingga tidak berbahaya jika diaplikasikan langsung pada kulit. Meski dianggap aman, akan tetapi minyak kayu putih juga dapat berbahaya bagi sebagian orang apabila ia memiliki alergi terhadap tumbuhan tersebut. Sebelum menggunakan minyak kayu putih alangkah baiknya untuk mempelajari lebih lanjut mengenai komposisi minyak kayu putih serta melakukan tes sederhana sebelum mencoba minyak esensial ini.
Manfaat Minyak Kayu Putih
Berikut beberapa manfaat yang didapatkan dari minyak kayu putih sebagaimana dilansir Healthline.
1. Untuk Kulit
Minyak kayu putih sering dikenal sebagai antiseptik, berdasarkan penelitian terdahulu yang menunjukkan bahwa minyak kayu putih memiliki sifat anti bakteri yang dapat membantu mencegah infeksi dari luka kecil dan goresan, minyak ini juga terdapat efek antijamur. Minyak atsiri ini juga dikenal akan antivirus pada kulit, Meskipun belum terdpat bukti yang pasti, minyak kayu putih memiliki khasiat antiradang yang dapat menyembuhkan kondisi kulit yang mengalami psoriasis dan jerawat.
2. Untuk Rambut
Minyak kayu putih juga berkhasiat dalam perawatan rambut. Yaitu untuk perawatan kulit kepala dan pertumbuhan rambut. Akan tetapi, belum dipastikan bahwa minyak kayu putih dapat digunakan untuk mengatasi masalah kerontokan pada rambut atau kondisi kulit kepala yang lainnya.
3. Masalah Pernapasan
Minyak atsiri ini membantu melegakan pernapasan serta meredakan sesak nafas.
4. Nyeri Otot dan Sendi
Cajuputi oil dikenal akan efeknya yang menghangatkan sehingga membantu membuat nyaman otot yang kaku atau nyeri. Memijat dengan minyak kayu putih juga bisa memperlancar peredaran darah di sekitar area yang pegal atau nyeri.
5. Sakit Gigi
Berperan sebagai analgesik, antiseptik, anti bakteri hingga antipiretik membantu meringankan rasa nyeri pada gigi.
6. Mengatasi kembung
Minyak ini dikenal memiliki kemampuan dalam mengatasi kembung atau gejala masuk angin. Minyak kayu putih juga memberikan kehangatan dan membuat tubuh merasa lebih rileks serta nyaman.
Solusi Minyak Atsiri yang Aman untuk Bayi
Masih bingung memilih mana minyak esensial yang tepat untuk bayi? Jika cajuputi oil dianggap terlalu panas untuk bayi, Moms bisa menggunakan Minyak Telon Doodle yang juga mengandung cajuputi oil. Formulasi bahan alami seperti Oleum Cocos, Oleum Cajuputi, Oleum Anisi dan Oleum Sweet Green Tea menjadikan kombinasi dengan hangat yang pas serta aroma wangi segar yang menenangkan. Yuk, coba Doodle Exclusive Telon Oil sekarang. Klik link dibawah ini untuk membeli Doodle Exclusive Telon Oil dan produk Doodle lainnya.
Temukan Produk Doodle Exclusive Baby Care di Official marketplace kami