Doodle.co.id – Saat ini banyak sekali sabun bayi yang beredar banyak di pasaran. Smapai tak sedikit orangtua yang kebingungan memilih sabun mana yang baiknya digunakan untuk buah hatinya. Mengingat kulit bayi masih sangat rentan ketimbang orang dewasa, Moms dan Paps harus ekstra hati-hati memilihkan produk sabun yang baik dan cocok untuk si kecil. Sembarangan memakai sabun atau lebih nekatnya saat memamakai sabun dewasa untuk si kecil akan mendapatkan dampak buruk pada kulit bayi. Jadi Moms dan Paps harus mencari produk yang diformulasikan khusus untuk bayi.
Daftar Isi
Kulit Bayi Lebih Sensitif daripada Orang Dewasa
Seperti yang diketahui, bayi memiliki kulit yang lebih tipis daripada orang dewasa. Kulit bayi juga lebih halus dan lebih rentan terhadap kekeringan. Produk bayi yang digunakan harus menggunakan pembersih yang ringan, juga harus melindungi keseimbangan alami kulit bayi sekaligus menjaga lapisan pelindung luarnya. Parfum, sabun, dan alkohol, yang sering ditemukan pada produk dewasa, semuanya bisa mengiritasi kulit bayi atau bahkan menimbulkan reaksi alergi. Penting untuk Moms dan Paps tahu bahwa produk perawatan kulit yang dibuat untuk bayi harus mempunyai tingkat keharuman yang lebih rendah dan tidak mengandung sabun atau alkohol.
Tips Memilih Sabun Mandi untuk Bayi
Berikut tips memilih sabun mandi untuk bayi yang aman untuk kulit sensitifnya.
Perhatikan Label Kemasan
Untuk memilih produk yang aman untuk buah hati, pertama-tama Moms dan Paps bisa memperhatikan label yang tertera pada produknya. Pastikan labelnya lembut dan dibuat untuk bayi. Produk apa pun yang ditujukan untuk anak di bawah tiga tahun harus mempunyai penilaian keamanan untuk kelompok usia tersebut ya Moms dan Paps. Namun perlu diketahui, hal ini tidak selalu berarti bahwa penelitian klinis sudah dilakukan mengenai efek produk tersebut pada kulit bayi. Maklum saja, tes semacam ini sulit dilakukan. Maka ini semua kembali ke Moms dan Paps untuk selalu berhati-hati, terutama apabila ada riwayat masalah kulit pada salah satu keluarga bayi ya Moms dan Paps.
Dilansir Baby Centre, membiasakan diri dengan beberapa istilah yang digunakan pada label produk akan membantu Moms membuat pilihan yang tepat. Moms dan Paps bisa mengecek tinkat pH yang ada dalam produk. Tingkat pH ini penting karena dalam beberapa minggu setelah lahir, permukaan kulit bayi berubah dari pH mendekati netral menjadi pH sedikit asam dengan skala 5,5. Lapisan yang sedikit asam pada permukaan kulit bayi disebut mantel asam yag berperan sebagai penghalang untuk melindungi kulit bayi. Produk perawatan kulit yang mendekati tingkat pH kulit bayi tidak akan mengganggu lapisan pelindung ini.
Hindari Produk Antibakteri
Selain memperhatikan pH, Moms dan Paps juga perlu menghindari produk yang berlabel antibakteri atau antimikroba pada kulit bayi meskipun pantat atau badan Si Kecil sangat kotor. Pembersih bayi yang lembut dan cair atau tisu bayi yang lembut dan bebas alkohol, bekerja dengan baik untuk menjaga kebersihan bayi.
Hindari Sabun Non-Alkohol
Moms dan Paps juga harus memilih produk bayi yang bebas alkohol. Hal ini dikarenakan alkohol bisa sangat mengeringkan dan mengiritasi kulit bayi. Oleh sebab itulah alkohol tidak boleh digunakan dalam produk perawatan kulit untuk bayi ya Moms dan Paps.
Hindari Sabun dengan Pewangi Kimia
Selanjutnya apabila bayi mempunyai kulit kering, atau menderita eksim maka sebaiknya Moms dan Paps menghindari semua produk yang diberi wewangian. Produk dengan wewangian ini adalah bahan pengiritasi yang umum. Ini termasuk yang alami, seperti minyak esensial atau ekstrak tumbuhan.
Sabun Bayi Tanpa Alkohol
Sebagai rekomendasi sabun bayi tanpa alkohol, Moms dan Paps bisa memakai produk Doodle Baby Gentle Wash. Doodle Baby Gentle Wash adalah produk dari Doodle berupa sabun mandi untuk bayi yang tidak memiliki busa dan mudah dibilas. Bukan hanya itu saja, Doodle Baby Gentle Wash dilengkapi dengan wangi khas Doodle exclusive sweet green tea yang terkenal menyegarkan. Doodle Baby Gentle Wash ini pun bisa digunakan oleh bayi newborn dan aman digunakan untuk kulit sensitif. Disarankan untuk penggunaan bagi bayi dengan kulit sensitif, Moms hanya perlu menggosokan ke badan bayi dengan lembut kemudian bilas dengan atau tanpa air. Apabila digunakan tanpa air, Moms bisa mengelap sisa sabun dengan menggunakan kain basah hangat atau tisu non alkohol. Dengan inovasi tersebut, memudahkan Moms memandikan Si Kecil saat dalam kondisi tertentu termasuk saat bayi sakit, usia newborn hingga saat perjalanan.
Keunggulan lain dari produk Doodle Baby Gentle Wash yaitu aman diaplikasikan ke seluruh badan bayi. Produk Doodle Baby Gentle Wash juga aman apabila di digunakan berulang kali karena mengandung panthenol yang berfungsi sebagai skin protector. Doodle Baby Gentle Wash aman digunakan dan tidak ribet, Moms.
Demikian pembahasan kali ini mengenai sabun bayi tanpa alkohol yang mungkin bermanfaat. Apabila tertarik dengan Doodle Baby Gentle Wash atau produk Doodle lainnya, silakan kunjungi tautan di bawah ini.
Temukan Produk Doodle Exclusive Baby Care di Official marketplace kami