Doodle.co.id – Merawat kulit bayi yang baru lahir memang membutuhkan perhatian ekstra, Moms. Ini dikarenakan kulit bayi jauh lebih sensitif dan tipis dibandingkan kulit orang dewasa. Dari mandi hingga terkena paparan sinar matahari, semua itu mempunyai banyak faktor yang mempengaruhi kesehatan dan kelembapan kulitnya. Doodle akan memebrikan tips mudah cara merawat kulit bayi dari ujung kepala hingga ujung kaki. Apa saja? Yuk, kita pelajari bersama-sama.
Daftar Isi
Tips Merawat Kulit Bayi Baru Lahir
Berikut beberapa tips merawat kulit bayi yang baru lahir dengan mudah, sebagaimana dilansir What to Expect.
1. Frekuensi mandi
Salah satu topik yang sering menjadi perdebatan yakni frekuensi mandi bayi. Sebagian besar dokter anak justru menyarankan untuk tidak memandikan bayi baru lahir setiap hari, karena bia membuat kulit bayi menjadi kering. Akan tetapi, beberapa ahli dermatologi juga berpendapat bahwa ,e,amdolam bayi setiap hari bisa membantu menjaga kelembapan kulitnya. Dengan catatan diikuti dengan menggunakan pelembap bayi yang tepat. Terlebih jika bayi memiliki kondisi kulit kering termasuk eksim.
2. Paparan sinar matahari
Saat keluar rumah bersama si kecil, paparan sinar matahari harus sangat dibatasi Moms, terlebih jika ia masih berusia di bawah enam bulan. Sebaiknya, lindungi si kecil dari paparan sinar matahari langsung. Moms bisa mengenakan bayi pakaian pelindung, topi lebar, apabila diperlukan gunakan tabir surya yang diformulasikan khusus untuk bayi. Moms juga bisa menggunakan tabir surya berbasis mineral yang mengandung zinc oxide atau titanium dioxide, tentu yang dipastikan aman untuk bayi di bawah enam bulan.
3. Merawat kulit bayi dengan pelembap
Saat cuaca dingin melanda biasanya menyebabkan kulit bayi menjadi kering. Untuk mencegah hal ini, Moms disarankan untuk mempersingkat waktu mandi bayi dan mengaplikasikan pelembap khusus bayi setelah mandi seperti Doodle Baby Lotion. Menggunakan pelembap dengan label hypoallergenic sebelum keluar rumah juga bisa membantu melindungi kulit si kecil dari angin dan udara dingin. Pelembap seperti Doodle Baby Lotion merupakan lotion bayi dengan formula water based atau dikenal dengan supermild lotion liquid yang cepat meresap di kulit tanpa meninggalkan kesan berminyak. Kandungan Sunflower Oil, Almond Oil, Vitamin E, dan Shea Butter di dalamnya juga menutrisi kulit si kecil, membuatnya lembap dan kenyal.
4. Humidifier
Untuk mencegah kulit kering pada bayi, Moms bisa menggunakan humidifier yang melembapkan ruangan sekitar bayi. Ini juga membantu menjaga kelembapan kulitnya di musim dingin dan selama bayi tidur.
5. Pakaian ringan
Saat cuaca panas, Moms perlu melindungi bayi dengan pakaian yang lebih ringan dan tabir surya saat keluar rumah. Pastikan bayi tetap memakai pakaian ringan yang nyaman untuk mencegah ruam panas dan menjaga area lipatan kulit tetap kering. Apabila mengalami ruam panas, Moms bisa memandikan bayi dengan air dingin. Hal ini menjadi solusi yang efektif tanpa perlu menggunakan bedak atau lotion tambahan lainnya.
6. Jaga kebersihan pakaian, jadi cara merawat kulit bayi
Pastikan Moms mencuci pakaian bayi yang abru sebelum menggunakannya. Menggunakan deterjen hypoallergenic dan bebas pewangi untuk menghindari iritasi kulit menjadi pilihan yang bijak. Gunakan Doodle Baby Laundry Detergent yang dirancang khusus untuk mencuci pakaian bayi. Terbuat dari bahan-bahan alami tanpa pewangi kimia, membantu membersihkan baju bayi. Moms pun tak perlu khawatir kulit bayi akan iritasi. Sifat anti redeposition di dalamnya membuat kotoran tak kembali menempel pada baju bayi. Yuk, coba Doodle Baby Laundry Detergent sekarang juga.
Jika Moms sudah mempraktikan tips-tips merawat kulit bayi di atas, Moms telah selangkah lebih baik dalam menjaga kesehatan kulit si kecil. Apabila Moms mendapati adanya tanda-tanda ruam maupun alergi lainnya pada kulit bayi, segera konsultasikan dengan dokter untuk mendapatkan penanganan yang tepat. Klik link di bawah ini untuk membeli produk-produk Doodle Exclusive Baby Care!
Temukan Produk Doodle Exclusive Baby Care di Official marketplace kami