Doodle.co.id – Tahukah Mums dan Paps, bahwa minyak telon selain menghangatkan tubuh bayi, juga bisa digunakan sebagai aromaterapi. Sebagaimana diketahui, aromaterapi merupakan perawatan penyembuhan holistik yang menggunakan ekstrak tumbuhan alami guna meningkatkan kesehatan dan emosional. Kerap kali disebut dengan minyak esensial, aromaterapi nyatanya mampu memberikan segudang manfaat bagi tubuh.
Daftar Isi
Sejarah Aromaterapi
Aromaterapi telah digunakan selama ribuan tahun lamanya, dan dipakai di negara-negara di dunia seperti Tiongkok, India, Mesir, dan lainnya. Pada kebudayaan kuno negara-negara tersebut memasukkan komponen tumbuhan aromatik untuk membuat aromaterapi ke dalam resin, balsem dan minyak. Aromaterapi biasanya digunakan untuk tujuan medis hingga keagamaan, yang berkaitan dengan manfaat fisik dan psikologis.
Melansir Heathline, istilah aromaterapi diciptakan oleh ahli parfum dan kimia asal Perancis, René-Maurice Gattefossé, dalam sebuah buku yang diterbitkan tahun 1937 tentang topik tersebut yang membahas mengenai minyak esensial dalam pengobatan medis. Selain itu, aromaterapi telah mendapat pengakuan di bidang sains dan kedokteran, serta dianggap sebagai sebuah seni. Penyulingan minyak atsiri telah ada dimulai pada abad ke-10 oleh bangsa Persia. Informasi terkait penyulingan minyak atsiri tersebut telah dipublikasikan di Jerma pada abad ke-16. Selain itu, seorang dokter di Perancis telah menyadari potensi minyak atsiri dalam mengobati berbagai penyakit pada abad ke-19.
Pengobatan Melalui Aromaterapi
Aromaterapi dapat digunakan dengan berbagai media pengobatan. Menggabungkan minyak aromaterapi dengan bahan lainnya yang aman tentu memiliki sinergi dan manfaatnya tersendiri. Aromaterapi bekerja melalui indera penciuman dan penyerapan kulit dengan menggunakan produk-produk seperti berikut.
- Diffuser
- Penyemprot aromatik
- Inhaler
- Garam mandi
- Minyak tubuh, krim atau lotion untuk pijat atau aplikasi topikal
- Facial streamers
- Kompres panas dan dingin
- Clay masks
- Dengan kombinasi apa pun sesuai kebutuhan
Manfaat Aromaterapi
Berbagai manfaat didapatkan dari aromaterapi seperti berikut ini.
- Mengurangi stress, agitasi dan kecemasan
- Mengelola rasa sakit
- Melegakan pernapasan
- Meningkatkan kualitas tidur
- Meredakan nyeri sendi
- Meringankan efek samping kemoterapi
- Meringankan migrain dan sakit kepala
- Melawan virus, bakteri dan jamur
- Meningkatkan imunitas
- Meringankan rasa tidak nyaman persalinan
- Berpotensi mengatasi asma, insomnia, kelelahan, depresi, peradangan, neropati perifer, radang sendi dan sebagainya
Minyak Telon Aromaterapi
Seperti disebutkan di atas, aromaterapi dapat diterapkan dalam aplikasi topikal, krim atau lotion bisa juga minyak telon. Sebagai aromaterapi, minyak telon mengandung bahan-bahan alami yang membantu menenangkan serta memebrikan efek relaksasi melalui stimulasi indra penciuman. Dikutip berbagai sumber, saat menggunakan minyak telon sebagai aromaterapi, wangi yang ada mampu merangsang indra penciuman yang memiliki korelasi kuat dengan bagian otak dalam bertanggung jawab mengelola suasana hati dan emosi. Saat Mums dan Paps mencium aroma yang menenangkan termasuk minyak telon, ini dapat memicu perasaan baik termasuk perasaaan tenang dan rileks.
Minyak telon dengan wangi green tea essensial oil seperti Doodle Exclusive Telon Oil, nyatanya bisa membantu membuat pikiran dan tubuh rileks. Aromanya yang menenangkan, membantu mengatasi berbagai kondisi tidak mengenakan termasuk mual. Minyak Telon Doodle merupakan minyak telon plus yang mempunyai formulasi terbaru dan berbeda dari minyak telon lainnya. Mengandung bahan-bahan alami seperti oleum cocos, oleum cajuputi, oleum anisi, dan oleum sweet green tea memberikan wangi lembut dan menyegarkan, mampu memberikan ketenangan. Selain tidak menyengat di mata, Minyak Telon Doodle juga menghindarkan dari gigitan nyamun dan serangga. Tidak hanya itu Mums, karena wanginya yang berbeda dengan minyak telon lainnya, Minyak Telon Doodle kerap dijadikan sebagai pengganti cologne, loh. Hal ini karena kandungan sweet green tea essential oil di dalamnya. Minyak Telon Doodle tersedia dalam kemasan real size 100 ml, kemasan ekonomis 60 ml, dan kemasan roll on 10 ml yang dapat dibawa kemana-mana. Tanpa ribet dan takut tumpah, Minyak Telon Doodle Travel Size ini mudah masuk di kantong, Mums.
Nah, Mums dan Paps, itulah berbagai informasi mengenai apakah bawang merah dan minyak telon bisa menurunkan panas. Jika Mums tertarik untuk menggunakan Minyak Telon Doodle dan rangkaian produk Doodle lainnya, Mums bisa klik link pembelian di bawah ini.
Temukan Produk Doodle Exclusive Baby Care di Official marketplace kami