Doodle.co.id – Moms, gigitan hewan dan serangga bisa menjadi pembawa berbagai penyakit yang harus diwaspadai, terlebih saat bepergian maupun travelling. Masalah yang sering dialami yaitu gigitan serangga dan nyamuk. Tak bisa dipungkiri, saat Moms dan si kecil bepergian ke tempat baru, serangga dan nyamuk bisa datang tanpa Moms duga. Tentu momen ini akan merusak liburan Moms dan keluarga. Bagaimana cara mencegah gigitan serangga bengkak yang bisa membahayakan si kecil? Simak baik-baik berikut ini.

Daftar Isi
Cara Menghindari Gigitan Serangga
Serangga adalah spesies terbanyak di dunia, sehingga risiko gigitan saat bepergian perlu diantisipasi. Gigitan serangga dapat menyebabkan iritasi kulit, namun beberapa di antaranya dapat menularkan penyakit serius seperti Malaria, Demam Dengue, dan Leishmaniasis. Tidak semua penyakit yang dibawa serangga memiliki vaksin pencegahan, sehingga langkah-langkah perlindungan seperti menggunakan pakaian tertutup, memakai repelan, dan menghindari area rawan gigitan sangat penting dilakukan.
Perlindungan dari Gigitan Serangga Bengkak
Nyamuk dan serangga kerap mengintai dimanapun si kecil berada. Tak hanya membuat gatal dan bengkak, namun serangga tersebut bisa menyebabkan penyakit serius. Tahukah Moms bahwa nyamuk sering kali menjadi penyebab utama penyakit seperti Malaria, Demam Kuning, Zika, dan Dengue. Beberapa di antaranya dapat dicegah dengan vaksin, namun sebagian besar memerlukan perlindungan tambahan. Untuk mencegahnya, gunakan repelan berbasis DEET, kenakan pakaian panjang, dan tidur memakai kelambu anti-nyamuk. Saat Moms memutuskan untuk camping dengan keluarga, periksa lingkungan dan bersihkan genangan air di sekitar tempat tinggal untuk membantu mengurangi jumlah nyamuk.
Minyak Telon Doodle Cegah Gigitan Serangga
Ingin si kecil bebas dari gigitan nyamuk dan serangga saat liburan? Aplikasikan Minyak Telon Doodle pada lengan, kaki, perut, dada, dan punggungnya. Tak hanya menghangatkan, namun Minyak Telon Doodle juga memiliki wangi sweet green tea essential oil yang segar dan tak disukai nyamuk. Dengan Minyak Telon Doodle, nyamuk maupun serangga tak mau dekat-dekat si kecil. Jika Moms merasa membawa barang terlalu banyak, jangan khawatir karena Minyak Telon Doodle tersedia dalam kemasan travel size roll on 10 ml, yang gampang masuk kantong dan tidak takit tumpah. Tinggal oles, si kecil pun bebas dari gigitan nyamuk maupun serangga berbahaya lainnya.
Minyak Kayu Putih Doodle
Moms, untuk anak di atas 1 tahun gunakan Doodle Minyak Kayu Putih Plus Bawang Merah yang mampu mengatasi gigitan nyamuk maupun serangga. Dengan panas yang pas, sehingga tidak akan mengiritasi kulit bayi dan anak-anak. Moms bisa mengaplikasikan pada area yang tergigit setelah dibersihkan menggunakan air. Produk baru Doodle ini mengandung cajuputi oil, shallot oil, dan lavender oil, yang memiliki aroma segar dan tidak menyengat di mata maupun hidung si kecil.
Menghindari Gigitan Kutu
Bagaimana jika ada kutu di sekitar penginapan, Moms? Sebagaimana diketahui, kutu adalah parasit kecil yang dapat menularkan penyakit seperti Lyme dan Tick-Borne Encephalitis (TBE). Untuk melindungi si kecil dari gigitannya, hindari berjalan di area berumput tinggi, kenakan pakaian panjang yang terang, dan gunakan repelan berbasis DEET atau picaridin. Periksa tubuh si kecil secara menyeluruh setelah beraktivitas di luar ruangan untuk memastikan tidak ada kutu yang menempel. Jika terdapat kutu, segera lepaskan dengan pinset dan bersihkan area gigitan untuk mencegah infeksi.
Pencegahan dari Gigitan Bed Bugs
Bed bugs dapat ditemukan di penginapan dan mudah berpindah melalui pakaian atau bagasi. Untuk mencegahnya, periksa tempat tidur dan furnitur sebelum menginap. Jika menemukan tanda-tanda seperti noda cokelat atau bekas serangga mati, minta kamar lain atau pindah tempat jika perlu. Jangan letakkan koper di atas tempat tidur, dan simpan pakaian kotor di kantong plastik. Saat pulang, cuci semua pakaian pada suhu tinggi untuk membunuh bed bugs yang mungkin terbawa.
Dengan persiapan yang tepat dan membawa Minyak Telon Doodle Travel Size Roll On, risiko penyakit karena gigitan serangga dan nyamuk dapat diminimalkan. Moms pun bisa menikmati liburan bersama si kecil tanpa rasa khawatir. Kunjungi link di bawah ini yuk, untuk pembelian Minyak Telon Doodle dan produk Doodle lainnya!
Temukan Produk Doodle Exclusive Baby Care di Official marketplace kami