Doodle.co.id – Alergi eksim adalah salah satu kondisi kulit yang bisa terjadi pada siapa saja baik itu orang dewasa, bayi maupun anak-anak. Sebenarnya apa hubungan antara alergi makanan dan eksim, Moms? Perlu diketahui bahwa orang yang mempunyai alergi makanan lebih berisiko mengalami eksim dengan tipe yang disebut dermatitis atopik. Eksim erat kaitannya dengan alergi suatu makanan, karena bisa memicu gejala eksim kambuh meski makanan itu sendiri tidak mengakibatkan eksim pada orang normal.
Apa itu Alergi Eksim?
Eksim atau eczema merupakan suatu kondisi kulit yang mengalami inflamasi atau peradangan. Meski demikian, eksim tidaklah menular Moms. Beberapa jenis eksim termasuk dermatitis kontak (yang paling umum), eksim dishidrotik dan eksim numular. Pada dermatitis atopik, eksim jenis ini kerap berkembang sebelum anak berusia 5 tahun.
Hubungan Eksim dengan Alergi Makanan
American Academy of Dermatology Association (AAD), sebagaimana dikutip Medical News Today menyebut bahwa orang yang memiliki alergi makanan, asma dan demam hay mempunyai risiko yang lebih tinggi untuk mengalami dermatitis atopik. Namun hal ini juga didukung oleh faktor lain seperti lingkungan, sistem imun yang lemah dan riwayat keluarga. Alergi makanan juga bisa berpengaruh pada sistem kekebalan tubuh Moms, seperti protein dalam makanan tertentu yang membuat sistem imun bereaksi berlebihan termasuk susu sapi, telur dan kacang tanah. Meski alergi makanan pada anak-anak lebih umum terjadi, namun pada kondisi eksim yang parah biasanya alergi makanan dan eksim tidak sepenuhnya berkaitan, bisa saja karena dipicu oleh faktor lainnya.
Terkadang seseorang bisa mengalami alergi saat makan-makanan tertentu seperti kacang atau susu, yang membuat mereka gatal-gatal mirip seperti gejala eksim. Akan tetapi tes kerap kali memicu reaksi kekebalan tubuh yang mirip dengan eksim, namun bukan berarti menunjukkan hasil positif eksim. Beberapa cara termasuk diet makanan tertentu mungkin bisa saja membantu mengurangi gejala dermatitis atopik, namun harus tetap melalui persetujuan dokter. Sebagai informasi, beberapa daftar makanan yang perlu dihindari saat mengalami eksim termasuk produk susu, gluten, buah sitrus, telur, gandum, kedelai, kacang-kacangan, ikan, kerang hingga aneka seafood lainnya.
Gejala
Beberapa gejala yang ditimbulkan akibat eksim seperti gatal, kulit kering, bersisik hingga kulit bengkak. Ada juga orang yang mengalami eksim dengan mengeluarkan cairan pada kulitnya. Tidak hanya itu, eksim juga membuat beberapa orang mengalami perasaan tidak nyaman, kecemasan hingga masalah tidur karena efek gatal dan nyeri yang dirasakan. Sementara gejala alergi makanan bisa terjadi dalam hitungan menit sampai dua jam usai mengonsumsi makanan yang membuat alergi. Mulai dari ruam kemerahan, pembengkakan wajah, muntah, bahkan anafilaksis yang mengancam nyawa bisa berakibat fatal. Apabila mengalami hal tersebut baik itu orang dewasa atau anak-anak dan bayi sekalipun, Moms harus segera meminta bantuan medis agar bisa ditangani dengan cepat.
Perawatan Eksim
Langkah penting saat mengalami eksim atau mencegah timbulnya kondisi ini yaitu dengan menghindari makanan atau zat tertentu yang membuat alergi kambuh. Moms juga bisa mandi dengan air hangat agar gatal dan iritasi bisa berkurang, namun pastikan air tidak terlalu panas dan melebihi suhu tubuh. Penggunaan obat topikal termasuk krim kortikosteroid sesuai petunjuk dokter juga bisa mengurangi rasa gatal dan peradangan akibat eczema. Moms juga bisa memakai pakaian yang nyaman dan ringan agar tidak menyebabkan iritasi. Pada bayi dan anak-anak, oleskan Doodle Baby Lotion yaitu pelembap khusus bayi yang terbuat dari bahan-bahan alami pilihan tanpa membuat iritasi. Doodle Baby Lotion diformulasikan khusus untuk bayi, membantu menjaga kelembutan dan kehalusan kulitnya. Pelembap satu ini juga memberikan perlindungan dari kulit kering dan bersisik sehingga kulit bayi tetap lembut dan kenyal. Yuk, coba Doodle Baby Lotion sekarang juga dan rawat kulit si kecil dengan penuh perhatian!
Temukan Produk Doodle Exclusive Baby Care di Official marketplace kami