Takut Terlewat Jadwal Imunisasi Bayi? Cek Urutan Lengkapnya Sekarang!

Doodle.co.id – Salah satu langkah yang sangat penting untuk diperhatikan Moms dan Paps saat merawat kesehatan bayi adalah imunisasi. Bayi memiliki sistem kekebalan yang masih berkembang, hal tersebut menjadikannya rentan terhadap berbagai penyakit. Jadi, saat memberikan imunisasi harus sesuai dengan jadwal yang dianjurkan oleh Kementrian Kesehatan Indonesia. Apa saja urutan imunisasi bayi? Simak artikel berikut ini.

urutan imunisasi bayi
Urutan imunisasi bayi / Freepik Drazen Zigic

Apa Manfaat Imunisasi?

Terdapat jadwal imunisasi yang bertujuan untuk melindungi bayi dari penyakit serius, dimulai dari lahir sampai dengan usia 18 tahun. Walaupun terdapat mitos yang mengatakan bahwa imunisasi bisa menjadi penyebab adanya demam atau timbulnya rasa sakit, namun kondisi itu sebenarnya suatu respons tubuh untuk memperlihatkan sistem kekebalan tubuh sedang bekerja.

Bagaimana Cara Kerja Imunisasi?

Perlu Moms dan Paps ketahui bahwa cara kerja imunisasi dengan mengetahui adanya virus yang sudah lemah di dalam tubuh bayi, kemudian menciptakan ransangan pada tubuh untuk membentuk antibody yang dibutuhkan dalam perlawanan virus di kemudian hari. Saat bayi tumbuh besar namun terpapar oleh virus yang sama, maka di dalam tubuhnya sudah mempunyai sistem pertahanan yang kuat untuk bisa melawan penyakit tersebut. Tanda positif vaksin telah bekerja untuk membangun kekebalan tubuh pada bayi yaitu demam. Jadi, saat si kecil demam setelah melakukan imunisasi, Moms tak perlu khawatir lagi.

Urutan Imunisasi Bayi

Terdapat dua tahapan dalam jadwal imunisasi bayi, yaitu dengan imunisasi di usia 0-6 bulan dan 6-12 bulan. Dalam tahapan pertama, urutan imunisasi bayi akan diberikan vaksin seperti Hepatitis B, polio, BCG, dan DPT. Vaksin hepatitis akan diberikan dalam waktu 24 jam pertama yang bertujuan untuk pencegahan adanya infeksi hati, sedangkan vaksin Polio, BCG, dan DPT dapat diberikan dalam beberapa dosis di bulan-bulan pertama. Hal ini bertujuan untuk melindungi si kecil dari penyakit polio, tuberkolosis, difteri, pertussis, serta tetanus.

Pada tahapan kedua atau memasuki usia 6 -2 bulan, untuk melindungi paru-paru dari infeksi berat seperti pneumonia maka bayi akan mendapatkan vaksin PCV, rotavirus, dan campak. Sementara untuk perlindungan penyakit yang menyerang saluran pencernaan dibutuhkan vaksin Rotavirus. Vaksin campak umumnya akan diberikan MMR yang bertujuan untuk perlindungan dari penyakit campak, gondongan, serta rubella, tentunya dosis pertama di usia 9 bulan dan dosis tambahan di usia 18 bulan.

Pencegahan Penyakit

Agar bayi tetap terjaga kesehatannya dan mencegah ia terinfeksi suatu penyakit, jadwal imunisasi yang lengkap harus dilakukan, Moms. Selain dengan pemberian vaksin, Moms dan Paps juga harus memperhatikan banyak hal termasuk berkonsultasi dengan dokter maupun tenaga kesehatan lainnya. Moms bisa menanyakan kepada dokter mengenai berbagai hal tentang imunisasi. Konsultasi secara rutin dengan dokter juga membantu Moms untuk mengetahui apa saja imunisasi yang perlu dilakukan untuk si kecil. Hal ini juga dapat memberikan dampak yang optimal untuk pertumbuhan dan juga perkembangan bayi.

Perawatan Bayi

Tak hanya imunisasi, Moms juga harus menjaga kesehatan si kecil dengan beragam produk perawatan bayi terbaik. Moms bisa memandikan bayi secara rutin menggunakan produk yang aman. Moms perlu memakai produk yang sudah teruji aman dan memiliki tekstur lembut untuk kulit bayi seperti Doodle Baby Gentle Wash. Memandikan bayi menjadi salah satu cara mencegah ia terinfeksi penyakit karena paparan dari luar. Doodle Baby Gentle Wash diformulasikan secara khusus dengan milk extract yang membantu menjaga kelembutan dan kelembapan kulit si kecil. Dalam memberikan perawatan serta imunisasi yang optimal, Moms dan Paps bisa memberikan perlindungan terbaik untuk si kecil agar tumbuh dengan sehat dan bahagia. Bayi senang, Moms dan Paps juga tenang! Yuk, coba Doodle Baby Gentle Wash dan produk Doodle lainnya dengan mengakses link di bawah ini!

 

 

Temukan Produk Doodle Exclusive Baby Care di Official marketplace kami

@ 2021 Doodle | Terdaftar pada Direktorat Jendral Kekayaan Intelektual Republik Indonesia
© 2021 Doodle | Terdaftar pada Direktorat Jendral Kekayaan Intelektual Republik Indonesia.
                                                           Privacy Policy     Syarat dan Ketentuan  Cookie