Siklus Haid Tidak Teratur? Waspadai PCOS, Yuk, Cari Tahu Penanganannya!

Doodle.co.id – Pernahkah Moms mendengar istilah PCOS atau sindrom ovarium polikistik? Jika Moms ingin memiliki anak namun mengalami sindrom ini, Moms perlu mengetahui gejala sindrom ovarium polikistik dan cara pengobatan yang tepat. Pasalnya, PCOS memang bisa mempersulit proses kehamilan, Moms. Akan tetapi Moms tak perlu khawatir karena ada beragam metode pengobatan yang tersedia untuk membantu mengatasi sindrom satu ini, sehingga meningkatkan peluang kehamilan. Apa saja? Yuk, simak mulai dari pengobatan hingga perubahan gaya hidup yang bisa Moms lakukan.

gejala sindrom ovarium polikistik
Gejala sindrom ovarium polikistik / Freepik jcomp

Apa itu PCOS?

Dilansir The Bump, Sindrom Ovarium Polikistik atau dikenal dengan PCOS, merupakan suatu kondisi yang diakibatkan adanya ketidakseimbangan hormon reproduksi. Kondisi ini ternyata mempengaruhi setidaknya satu dari sepuluh wanita subur. Sindrom ini juga bisa mempengaruhi proses kehamilan yang menjadikan seorang wanita sulit hamil. Adapun biasanya wanita berusia 20 hingga 30-an yang mengidap PCOS umumnya baru menyadari jika mereka mengalami sindrom ini setelah kesulitan untuk hamil.

Gejala Sindrom Ovarium Polikistik

Beberapa gejala yang dialami wanita dengan sindrom PCOS sebagai berikut.

  • Siklus menstruasi yang tidak teratur
  • Infertilitas
  • Pembentukan kista pada ovarium
  • Jerawat parah dan banyak termasuk di sekitar punggung, wajah dan bagian tubuh lain
  • Sakit kepala
  • Kesulitan tidur dan selalu merasa lelah

Apakah Penderita PCOS bisa Hamil?

Sebenarnya, penderita PCOS masih bisa hamil, Moms. Akan tetapi ini bisa menjadi hal yang lebih sulit lantaran ovulasi mereka tidak teratur. Yang mana ovulasi merupakan salah satu proses penting untuk terjadinya kehamilan. Selan itu, bagi penderita PCOS siklus ovulasi yang tidak teratur bisa membuat kesulitan menentukan waktunya ovulasi. Mengapa ini terjadi? Hormon androgen berlebihan yang ada pada ovarium kemudian mengganggu perkembangan folikel dominan, saat ovulasi yang biasanya melepaskan sel telur. Adapun tingkat kehamilan bagi wanita dengan kondisi PCOS bisa bervariasi, tergantung pada tingkat keparahan kondisinya serta gejala klinis yang dialami. Antara 70-80% wanita yang mengalami PCOS memiliki masalah infertilitas. Selain itu, faktor seperti berat badan, usia hingga kondisi kesehatan kronis juga mempengarungi peluang kehamilan.

Pengobatan Sindrom Ovarium Polikistik

Jika Moms mengalami mengalami PCOS dan berniat untuk memiliki momongan, Moms tak perlu khawatir karena dengan beberapa metode berikut Moms bisa menignkatkan peluang kehamilan. Dokter biasanya akan merekomendasikan pengobatan seperti clomiphene atau letrozole semacam obat perangsang ovulasi. Apabila tidak berhasil, maka dokter bisa saja menyarankan metode lainnya yakni fertilisasi in vitro (IVF) atau prosedur bedah seperti ovarian drilling. Selain itu, untuk membantu memulihkan ovulasi normal serta mengurangi adanya risiko pada komplikasi kesehatan termasuk diabetes dan resistensi insulin biasanya penurunan berat badan dilakukan oleh penderita PCOS. Pasalnya, kehamilan dengan kondisi PCOS mampu meningkatkan risiko komplikasi termasuk preeklamsia, keguguran, diabetes gestasional hingga operasi caesar. Bagi Moms yang mengalami PCOS bisa saja mengalami gangguan suasana hati seperti depresi pasca melahirkan. Dengan bantuan spesialis, banyak wanita dengan PCOS yang bisa hamil sehat dan melahirkan dengan lancar, sehingga Moms tak perlu khawatir akan hal itu. Konsultasikan dengan dokter sesegera mungkin untuk mendapatkan penanganan yang tepat, Moms.

Perawatan Bayi

Setelah bersiap memiliki anak atau ingin menambah anggota keluarga baru, tentu Moms perlu menyiapkan kebutuhan bayi termasuk produk perawatannya. Moms bisa menggunakan Doodle Exclusive Baby Care untuk perawatan si kecil nantinya. Gunakan rangkaian produk Doodle mulai dari Doodle Exclusive Telon Oil, Doodle Baby Lotion, Doodle Baby Gentle Wash dan Doodle Baby Laundry Detergent. Moms bisa mencobanya dengan klik link di bawah ini!

 

 

Temukan Produk Doodle Exclusive Baby Care di Official marketplace kami

@ 2021 Doodle | Terdaftar pada Direktorat Jendral Kekayaan Intelektual Republik Indonesia
© 2021 Doodle | Terdaftar pada Direktorat Jendral Kekayaan Intelektual Republik Indonesia.
                                                           Privacy Policy     Syarat dan Ketentuan  Cookie