Stres dan Lelah? Atasi dengan Minyak Kayu Putih Aroma Terapi, Nikmati Segarnya!

Doodle.co.id – Minyak kayu putih atau lebih diketahui sebagai cajuputi oil, telah digunakan sejak dulu untuk alternatif alami di berbagai pengobatan tradisional. Akan tetapi, salah satu manfaatnya yang sangat sering tidak disadari yaitu dapat digunakan pada aromaterapi. Bisa digunakan untuk menenangkan pikiran dan juga tubuh sebab minyak ini mempunyai bau yang khas, segar, dan sedikit sensasi pedas. Dengan aroma yang segar tentunya bisa membuat lebih rileks, sangat cocok apabila digunakan setelah hari yang melelahkan atau bisa juga saat ingin menikmati waktu relaksasi. Berikut manfaat minyak kayu putih untuk aroma terapi.

minyak kayu putih aroma
Minyak kayu putih aroma terapi redakan stres dan pusing / Freepik drobotdean

Manfaat Minyak Kayu Putih Aroma Terapi

1. Meringankan stres

Kegunaan aromaterapi dari minyak kayu putih ini tidak hanya pada hal relaksasi. Memiliki aroma yang kuat dan juga menenangkan sangat efektif untuk mengurangi stress, kecemasan, dan lelah pada mental. Hormon yang berhubungan dengan stres atau bisa disebut juga dengan kortisol akan menurun karena menghirup uap dari minyak ini. Alasan tersebut yang membuat minyak kayu putih menjadi pilihan terbaik bagi Moms dan Paps yang ingin membuat suasana rileks di dalam rumah, terutama setelah melakukan aktivitas di sepanjang hari.

2. Anti-mikroba

Tidak hanya membantu untuk meredakan stress, minyak kayu putih diketahui mempunyai sifat anti-mikroba yang kuat. Saat digunakan untuk aromaterapi, bisa membantu membersihkan udara dari bakteri maupun virus, dan menciptakan lingkungan yang lebih sehat. Ini juga membantu anggota keluarga lainnya yang sedang tidak enak badan. Untuk membuat uap dari minyak ini dapat menggunakan diffuser dengan beberapa tetes minyak kayu putih. Diffuser ini nantinya mampu menyebarkan aroma dan menciptakan suasana tenang serta memberikan perlindungan ekstra untuk kesehatan keluarga. Dengan menjadikan minyak kayu putih sebagai persediaan pokok di dalam rumah mampu menjadi pertolongan pertama apabila mengalami masalah kesehatan tertentu.

3. Meredakan hidung tersumbat

Minyak kayu putih mampu meredakan hidung yang tersumbat karena memiliki sifat dekongestan. Saat dihirup yang merupakan bagian pada aromaterapi, minyak ini bisa membantu mengurangi lendir dan juga membersihkan area saluran pernapasan, dan tentunya sangat bermanfaat apabila mengalami pilek ataupun alergi. Oleh karena itu, menggunakannya sebagai aromaterapi dapat menjadikan alternatif yang alami untuk mengurangi gejala-gejala flu dan masalah pernapasan yang lain, sehingga Moms dan Paps tidak perlu merasa khawatir apabila anak terdapat gejala pilek dan batuk.

4. Menambah konsentrasi

Pemakaian minyak kayu putih pada aromaterapi ini juga bisa memberikan dorongan energi dan menambah konsentrasi. Menghirup aroma yang segar tentu bisa membantu merangsang pikiran dan menambah daya fokus, menciptakan suasana yang ideal bisa digunakan di ruang kerja ataupun pada saat belajar. Hal yang dapat dilakukan Moms dan Paps dengan menambahkan beberapa tetes minyak kayu putih pada diffuser guna membuat suasana menjadi lebih produktif dan juga menyenangkan.

5. Mengusir serangga dan nyamuk

Terakhir, dalam aromaterapi minyak kayu putih ini juga bisa digunakan untuk mengusir serangga di dalam rumah secara alami. Selain terdapat aroma yang sangat kuat yang mampu menenangkan manusia tetapi, juga bisa untuk menghindari serangga seperti nyamuk. Hal tersebut tentunya memberikan kegunaan yang ganda, karena bisa membuat lingkungan yang terasa nyaman dan juga terbebas dari gangguan serangga yang datang dari luar rumah. Semua manfaat yang telah dijelaskan menunjukkan bahwa minyak kayu putih menjadi pilihan yang multifungsi untuk aromaterapi di dalam rumah.

Tertarik mencobanya, Moms? Jangan lupa untuk menggunakan rangkaian produk Doodle Exclusive Baby Care, produk perawatan bayi terbaik untuk buah hati. Klik link berikut ini untuk informasi selengkapnya.

 

 

Temukan Produk Doodle Exclusive Baby Care di Official marketplace kami

@ 2021 Doodle | Terdaftar pada Direktorat Jendral Kekayaan Intelektual Republik Indonesia
© 2021 Doodle | Terdaftar pada Direktorat Jendral Kekayaan Intelektual Republik Indonesia.
                                                           Privacy Policy     Syarat dan Ketentuan  Cookie