Doodle.co.id – Memasuki bulan Ramadan, tentu pada Mums yang sedang hamil bertanya-tanya bahwa ibu hamil boleh puasa atau tidak? Berpuasa di bulan Ramadan merupakan kewajiban bagi umat Islam di seluruh dunia. Namun, bagi Mums yang tengah hamil tentu ingin juga melakukan ibadah satu ini. Simak jawaban tersebut yang telah Doodle rangkum khusus untuk Mums.
Daftar Isi
Ibu Hamil Boleh Puasa atau Tidak?
Melansir Tommy’s, ibu hamil boleh berpuasa dengan catatan mendapatkan ijin dari bidan atau dokter kandungan terlebih dahulu. Ada baiknya, Mums melakukan konsultasi dengan dokter terkait kondisi kehamilan Mums dan apakah mempengaruhi kesehatan Mums dan janin jika melakukan puasa. Selain di bulan Ramadan, umumnya wanita memilih berpuasa karena berbagai alasan termasuk diet dan menurunkan berat badan. Namun, menurut beberapa ahli, puasa saat hamil tidak dianjurkan ya, Mums. Ini demi kesehatan Mums dan janin.
Jika Mums memutuskan untuk tetap berpuasa, biasanya dokter atau bidan akan melihat riwayat kehamilan Mums dan mengecek terkait berat badan, gaya hidup dan minggu kehamilan, apakah pernah mengalami komplikasi atau tidak. Ini membantu dokter untuk mengetahui bagaimana Mums akan menjalankan puasa dan dukungan tambahan lainnya apabila diperlukan. Ibu hamil yang tidak berpuasa disebut mampu menjaga kondisi Mums dan janin tetap aman dan sehat. Terutama, bagi wanita yang memiliki komplikasi kehamilan seperti diabetes gestasional, karena puasa justru dapat mempersulit pemeliharaan kadar gula darah.
Jika Ibu Hamil Terlanjur Berpuasa
Apabila Mums telah berpuasa, maka pertimbangkan untuk melakukan jeda setiap beberapa hari. Terlebih jika Mums memasuki trimester ketiga, karena saat ini merupakan waktu yang memerlukan 200 kalori ekstra apabila Mums aktif bergerak. Istirahat yang cukup saat berpuasa dapat membantu karena energi cenderung berkurang. Mums dapat mengganti puasa tersebut setelah melahirkan Si Kecil dan kondisi Mums sudah stabil.
Tidak hanya itu, melansir website resmi Dinas Kesehatan DIY, menurut dr. Marly Susanti SpOG, ibu hamil boleh berpuasa asalkan mengonsumsi makanan seimbang selama buka puasa, sahur dan selama waktu di antara berbuka dan sahur. Namun, apabila ibu hamil merasa lemah, mual, pusing dan mengalami masalah kesehatan lainnya yang berhubungan dengan puasa termasuk hipertensi, Mums disarankan untuk membatalkan puasa dan segera makan serta minum yang cukup.
Tips Puasa untuk Ibu Hamil
Agar Mums tetap bisa berpuasa, Mums dapat melakukan tips agar kalori dan energi tetap terpenuhi, sebagai berikut.
1. Pilih makanan gizi seimbang
Komposisi yang harus Mums dapatkan yakni karbohidrat 50%, protein 30% dan lemak 10-20%.
2. Konsumsi sayuran dan buah
Mengonsumsi sayur dan buah-buahan dapat memperlancar BAB serta mencegah terjadinya konstipasi.
3. Minum susu
Meminum susu saat sahur bisa membantu memberikan kekuatan saat berpuasa. Namun, Mums perlu memperhatikan kadar gula darah sebelum mengonsumsi susu.
4. Hindari makanan pedas
Makanan pedas memang nikmat, namun ada baiknya Mums menghindari makanan pedas saat hamil terlebih saat berpuasa demi kesehatan pencernaan Mums.
5. Banyak minum air putih selama sahur dan setelah bebruka
Minum air putih yang cukup dapat menghindarkan Mums dari dehidrasi saat berpuasa. Perbanyak minum air putih di malam hari juga membantu memberikan cairan untuk tubuh.
6. Makanan kecil setelah berbuka
Mums dapat melakukan pola makan 3 kali sehari dengan makan makanan ringan seperti puding, roti, dan camilan lainnya usai salat tarawih atau sekitar jam 9 malam.
Mums dan Paps, itulah pembahasan mengenai ibu hamil boleh puasa atau tidak yang mungkin bermanfaat. Saat hamil menuju masa persalinan, tentu Mums dan Paps akan menyiapkan berbagai kebutuhan Si Kecil saat ia terlahir di dunia. Mulai dari pakaian, alat mandi, perlengkapan tidur termasuk produk perawatan bayi. Doodle Exclusive Baby Care hadir untuk merawat masa depan Si Kecil dengan berbagai produk unggulannya seperti Minyak Telon Doodle, Doodle Baby Lotion, Doodle Baby Gentle Wash dan Doodle Baby Laundry Detergent.
Selain itu, produk unggulan Doodle yakni Minyak Telon mampu memberikan kehangatan bagi Si Kecil. Dengan aroma sweet green tea yang berbeda dengan telon lainnya memberikan sensasi wangi yang lembut dan menyegarkan. Minyak Telon Doodle juga membantu mengurangi gejala masuk angin seperti kembung dan sebagai aromaterapi atau melegakan pernafasan saat flu. Minyak Telon Doodle mampu melindungi Si Kecil dari gigitan nyamuk dan serangga berbahay lainnya, Mums. Oleskan setiap habis mandi atau saat dibutuhkan untuk memberi kehangatan pada tubuh Si Kecil. Menggunakan bahan-bahan alami 100%, menjadikan seluruh produk Doodle aman digunakan untuk bayi baru lahir dan kulit sensitif. Jika Mums dan Paps tertarik menggunakan produk-produk Doodle, silakan klik tautan di bawah ini.
Temukan Produk Doodle Exclusive Baby Care di Official marketplace kami