Kenali Cara Menghilangkan Beruntusan pada Kulit Bayi

Doodle.co.id – Beruntusan pada kulit bayi bisa membuat orang tua panik dan khawatir. Bagaimana tidak? Kondisi ini bisa membuat bayi merasa tidak nyaman. Kendati beruntusan tidak membahayakan, namun hal ini dapat membuat kulit bayi terlihat tidak mulus dan tidak enak dipandang.

Menghilangkan Beruntusan pada Kulit Bayi
Foto Doc. Doodle Exclusive Care

Menurut dr. Umi Rinasari Sp.KK, MARS, FINDSV, dokter spesialis kulit dari RS Pondok Indah, beruntusan pad abayi disebabkan oleh dua hal. Pertama, kondisi hormon bayi yang masih belum seimbang. Biasanya saat bayi masih berada di dalam perut ibu, ia akan memiliki hormon androgen. Nah, hormon ini dapat melewati plasenta, sehingga ketika bayi lahir, ia terkadang masih membawa hormon tersebut.

Penyebab kedua adalah adanya penyumbatan pori-pori pada kelenjar keringat di bawah kulit bayi. Mums perlu tahu, bayi yang baru lahir memiliki kelenjar keringat yang sangat kecil. Kelenjar keringat ini belum bisa berfungsi mengatur suhu tubuhnya sendiri. Inilah mengapa, bayi kerap mengalami beruntusan.

Tak hanya karena keringat yang tersumbat, beruntusan bisa juga disebabkan oleh bakteri Staphylococcus epidermis.

Beruntusan pada bayi biasanya terjadi pada bagian-bagian kulit yang berada di area lipatan, seperti ketiak dan paha. Namun tidak menutup kemungkinan beruntusan terjadi pada area punggung, dada, dan wilayah kulit lainnya. Selain itu, beruntusan pada bayi juga bisa berbentuk seperti jerawat yang muncuul 4-5 minggu setelah bayi lahir. Jerawat ini bisa bertahan hingga beberapa minggu dan berangsur menghilang saat Si Kecil berusia 6 bulan.

Nah, apabila Si Kecil mengalami beruntusan, Mums bisa menerapkan cara-cara berikut ini:

  • Bersihkan kulit bayi secara teratur. Mums bisa membersihkan tubuh bayi menggunakan sabun khusus. Jangan lupa untuk mengeringkan tubuh Si Kecil setelah mandi.
  • Apabila beruntusan pada kulit bayi terlihat seperti jerawat, hindari untuk menekan area tersebut. Menekan atau memencet area beruntusan yang mirip seperti jerawat dapat memperparah kondisi kulit bayi.
  • Mandikan bayi dengan air hangat. Ingat untuk memandikan bayi dengan suhu 37 derajat celcius. Jangan lupa untuk memandikan bayi selama 10-15 menit saja.
  • Bersihkan area lipatan dengan baik agar beruntusan tidak semakin parah.
  • Jaga agar bayi teta terhidrasi. Berikan ASI secara cukup.
  • Jaga agar Si Kecil tidak menggaruk area yang mengalami beruntusan.

Sedangkan, Mums bisa meneraapkan cara-cara berikut ini untuk mencegah Si Kecil mengalami buntusan:

  • Kenakan pakaian yang mudah menyerap keringat pada bayi
  • Hindarkan bayi dari paparan udara yang panas dan lembab
  • Selalu gunakan losion bayi untuk menjaga agar kelembaban kulitnya terjaga

Sebenarnya, beruntusan pada bayi normal terjadi dan akan hilang seiring bertambahnya usia. Oleh karena itu, Mums tidak perlu khawatir berlebihan. Rawat kulit bayi dengan cara-cara mudah di atas agar kondisi kulitnya dapat kembali seperti sedia kala.

Untuk moms yang ingin tahu detail produk  doodle baby lotion bisa klik dibawah ini

Temukan Produk Doodle Exclusive Baby Care di Official marketplace kami

     

@ 2021 Doodle | Terdaftar pada Direktorat Jendral Kekayaan Intelektual Republik Indonesia
© 2021 Doodle | Terdaftar pada Direktorat Jendral Kekayaan Intelektual Republik Indonesia.
                                                           Privacy Policy     Syarat dan Ketentuan  Cookie